Sabtu, 20 Februari 2016

Abiyasa

Abiyasa atau Prabu Abiyasa adalah Raja Astina/Hastinapura sebelum pemerintahan Prabu Pandhu Dewanata dan Prabu Duryudana. Ia adalah seorang raja yang arif dan bijaksana. Setelah tahta negara Astina diberikan kepada anaknya yakni Pandhu Dewanata, kemudian Abiyasa menjadi pendeta di pertapaan Saptaharga bernama Resi Abiyasa atau Begawan Abiyasa. Abiyasa memiliki tiga putra yaitu Dhestarastra, Pandhu Dewanata, dan Yama Widura. Abiyasa adalah tokoh penerus darah Kuru yang hampir tumpas, karena putra-putra Prabu Sentanu yang dipercaya menjadi raja meninggal dan Dewabrata atau Bisma sendiri telah menjalani hidup wadat (hidup tanpa beristri). Abiyasa merupakan sosok yang bijaksana dalam mengarungi hidupnya. Ia menjadi raja atau pendeta karena tekun dalam olah tapa brata. Oleh karena itu Abiyasa dikaruniai umur panjang oleh dewata hingga pasca Baratayudha, dan pada waktu kelahiran Parikesit, Abiyasa baru menjalani moksa.

Abiyasa muda gagrak Surakarta

Abiyasa Ratu gagrak Surakarta 




Abiyasa Pendeta gagrak Surakarta





Abiyasa muda gagrak Yogyakarta


Abiyasa Kroda gagrak Yogyakarta


Abiyasa Ratu gagrak Yogyakarta


Abiyasa Pendeta gagrak Yogyakarta

Abiyasa Pendeta gagrak Jawa Timuran

Abiyasa Pendeta Gagrak Cirebon

Abiyasa wayang golek purwa Sunda













0 komentar:

Posting Komentar